Monday, August 26, 2013

Proses Perawatan Bibit Lele Sangkuriang

PUSAT LELE SANGKURIANG SOLO KARANGANYAR

Seperti yang telah saya bahas sebelumya mengenai proses pemijahan lele, tahap selanjutnya yang akan kita pelajari adalah perawatan dari bibit lele tersebut. Proses ini biasa kita sebut dengan proses pendederan. Proses pendederan dengan target panen ukuran 5 - 6 membutuhkan waktu kurang lebih 40 hari. Penjelasan tahap demi tahap perawatan adalah sebagai berikut :

Tahap hari ke 1 - 4 setelah tetas : Perawatan bibit lele pada tahap ini seperti yang sudah saya singgung sebelumnya adalah pemberian aliran air (volume kecil saja) jangan lupa untuk lubang pipa diberikan jaring halus agar ketika air keluar keluar tidak membawa bibit. Selain itu anda bisa menambahkan penyubur plankton pada air (untuk penyubur plankton bisa anda beli di toko-toko perikanan atau membuat sendiri). Pada tahap ini bibit lele tidak perlu diberi pakan terlebih dahulu karena sumber nutrisi lele masih dipenuhi dari yolk(kuning telur) bibit lele itu sendiri

Tahap hari ke 5 - 15 setelah tetas : Pada tahap ini bibit lele diberi pakan berupa cacing sutera. Cara pemberian pakannya cukup dengan menebarkan cacing sutera di dasar kolam saja atau dengan ditempatkan ada tempat seperti cobek tanah. Periode pemberian cacing adalah mengecek apabila sudah mulai habis silahkan ditambahkan cacing yang baru. Selama hari 1 - 15 usahakan untuk mengecek kebersihan air sari kolam. Cek dalam meliputi bau air, dan kotoran pada kolam. Apabila air sudah berbau tidak enak dan kotoran yang mengendap cukup banyak anda bisa melakukan pengurangan air sebesar 50 % dengan selang kecil kemudian diisi kembali dengan air yang baru serta dengan melakukan siphon pada dasar perairan menggunakan selang kecil.

Tahap hari ke 15 - 25 : Pada tahap ini mungkin bisa saya sebut tahap yang lumayan sibuk dan membutuhkan monitoring yang lebih. Pemberian makan pada tahap ini sudah berupa pelet bubuk (mohon mulai hari ke 14- 15 mulai diberikan sedikit pelet bubuk sebagai periode transisi pengenalan pakan). Pemberian pakan bisa dilakukan sekitar 4 kali sehari. mengenai takaran pada teori biasanya sekitar 20 % - 30 % dari bimass bibit yang ada. akan tetapi metode yang saya ambil adalah metode adlibitum ( metode adlibitum adalah metode pemeberian makan sedikit demi sedikit akan tetapi secara terus menerus, takaran dari setiap pemberian makan dilihat dari perilaku bibit apabila sudah tidak begitu merespon maka pemberian pakan saat itu dihentikan). Pada tahap ini juga sudah mulai dilihat kepadatan kolam ketika bibit lele terlihat sangat padat maka anda dapat mengurangi kepadatan dengan dipindah sebagian dikolam yang baru. Metode pemindahan bisa dengan seser halus atau pun dengan mengalirkan air ( dengan selang kecil)  dari kolam bibit tersebut kekolam baru dan biarkan bibit mengikuti aliran air.

Tahap hari ke 25 - 30 : Pada tahap ini pemeberian pakan sudah berupa pelet butiran ukuran kecil ( ukuran F- 1000). Pemberian pakan sebanyak 4 kali sehari (Pagi- siang-sore- malam). Untuk metode pemberian pakan saya menerapkan sistem adlibitum. Perkelan pakan sebaiknya dilakukan dari hari ke 24-25. Pada periode ini apabila diperlukan anda bisa memindahkan bibit ke kolam yang baru (jika kolam lama sudah kotor) dan juga mulai dilakukan seleksi terhadap bibit lele untuk menghindari persaingan dlam populasi dan tidak seragamnya ukuran bibit.

Tahap hari ke 30 - 40 : Pada tahap ini cek ukuran bibit harus lebih sering dilakukan, ketika mulai banyak yang tidak seragam anda bisa melakukan seleksi kembali. seleksi sebaiknya dilakukan pada pagi atau sore hari untuk mengurangi tingkat stres selama proses seleksi. Pemberian pakan pada tahap ini masih dengan F-1000 dan bisa dengan mulai menaikkan ukuran ke F-999.
Memasuki hari ke 40 anda bisa mulai melakukan panen ukuran 5 - 6.

Penjelasan mengenai pembuatan penyubur plankton sendiri, cara pemindahan bibit lele, cara dan seleksi bibit lele akan saya jelaskan dengan lebih terperinci pada posting saya selanjutnya terimakasih dan selamat mencoba.

1 comment: